Butuh e-Katalog untuk Efisiensi Perusahaan? Coba Bizzy Select



BrilDian - Setelah berkembang menjadi satu-satunya pusat grosir online untuk perusahaan dengan harga grosir bertingkat, Bizzy.co.id akhirnya meluncurkan inovasi terbarunya yakni “Bizzy Select”.

Chief Commercial Officer Bizzy, Hermawan Sutanto  menjelaskan, sebagai perintis e-commerce B2B (business to business), Bizzy senantiasa berinovasi mentransformasi sistem procurement perusahaan di Indonesia dari tradisional hingga menjadi strategis dengan memanfaatkan teknologi.

“Kali ini kami menghadirkan Bizzy Select sebagai solusi e-Katalog bagi perusahaan, baik UKM maupun korporasi untuk memiliki sistem pengadaan barang dan jasa yang lebih terbuka, lebih hemat, dan efisien,” ujarnya, pada Jumat (21/10/2016).

Perusahaan yang mendaftar Bizzy Select akan mendapatkan secara cuma-cuma sistem e-Katalog yang dipersonalisasi sesuai kebutuhan masing-masing perusahaan.

Mereka bisa memilih berbagai jenis barang dan jasa yang sering dibutuhkan perusahaan guna dicantumkan dalam e-Katalog dengan kontrak harga lebih murah dan jangka waktu pembayaran yang disepakati.

Dikatakannya, pembelian melalui e-Katalog selain mempercepat proses pengadaan untuk produktivitas lebih tinggi, juga memberikan jaminan transparansi dan keterbukaan dalam perusahaan.

“Bizzy Select juga memberikan sistem alur persetujuan (approval flow) bertingkat untuk memastikan keamanan pembelian dan kontrol anggaran yang telah dialokasikan ke setiap departemen, divisi, atau cabang,” paparnya.

Hermawan mencontohkan, pembelian oleh departemen pengadaan akan diproses. Syaratnya, kalau sudah mendapatkan persetujuan dari kepala departemen pengadaan dan departemen keuangan.

Selain itu, lanjut dia, fitur paling favorit dari Bizzy Select adalah tersedianya intelijen bisnis (business intelligence) dalam bentuk dasbor.

Ini memungkinkan eksekutif maupun departemen pengadaan mendapatkan analisa komprehensif penggunaan anggaran dan bagaimana anggaran tersebut dibelanjakan.

“Dasbor ini menjadi navigasi utama perusahaan untuk mendapatkan penghematan lebih jauh. Dan mentransformasi karyawan departemen pengadaan menjadi mitra bisnis yang strategis di dalam perusahaan,” tambahnya.

Sementara itu, pelanggan premium Bizzy yang menggunakan platform Bizzy Select, Procurement Division Tokopedia.com, Stefie Himawan menjelaskan, pihaknya sekarang bisa melakukan proses pengadaan barang dan jasa dengan lebih efektif dan efisien.

Perusahaan juga mendapatkan keuntungan tambahan berupa kemudahan jangka waktu pembayaran, harga grosir eksklusif yang lebih murah, katalog produk yang biasa dibeli oleh perusahaan, dan jadi prioritas dalam layanan penjualan.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Butuh e-Katalog untuk Efisiensi Perusahaan? Coba Bizzy Select"

Post a Comment